Tips Sebelum Beli iPhone Ex Inter

Apakah kalian pernah mendengar iPhone Ex Inter? baru baru ini ramai istilah iPhone ex Inter yang ramai dibahas di media sosial. Tak jarang banyak juga yang melakukan jual beli iPhone ex Inter. 

Kalau kalian berniat untuk membeli iPhone second sebaiknya kalian cari tahu dulu tentang iPhone ex inter, mengingat banyak sekali iPhone yang dijual di ecommerce dengan harga miring alias murah meriah. Memangnya apa sih iPhone Ex Inter itu?


Pengertian iPhone Ex Inter

Sesuai namanya, iPhone “ex-inter” atau iPhone eks-internasional merupakan iPhone second/bekas yang berasal dari luar negeri dan diedarkan di Indonesia tanpa melalui distributor resmi. Sedangkan iPhone resmi Indonesia adalah iPhone yang diedarkan oleh distributor resmi di Indonesia.

Asal-usul iPhone Ex-inter
iphone ini sejatinya adalah barang asli/original dari Apple. Hanya saja barang tersebut tidak Secara resmi masuk ke Indonesia. Kebanyakan iPhone ini dibeli secara pribadi oleh seseorang kemudian masuk ke Indonesia. Lalu ketika orang tersebut menjualnya, maka iPhone tersebut 

iPhone resmi Indonesia diimpor dan diedarkan di Indonesia oleh distributor resmi. Adapun distributor resmi iPhone di Indonesia  adalah Digimap dan iBox.

Baru-baru ini sedang ramai di Indonesia adalah status imei iPhone ex inter yang diblokir Kemenperin. Sehingga iPhone tersebut tidak dapat terhubung dengan jaringan seluler di Indonesia. Jadi, iPhone ex inter hanya bisa terhubung ke internet menggunakan jaringan WiFi (wifi ony), ribet, tapi memang begitu adanya.

Kenapa iPhone Ex Inter Bisa Murah?

Seperti pembahasan kita di atas, iPhone Ex Inter non resmi tidak bisa akses jaringan seluler di Indonesia. Jika iPhone tersebut dipasang sim card, maka tidak akan muncul jaringan, atau no service. Itu karena hp yang IMEI nya tidak terdaftar di Kemenperin tidak akan mendapat akses layanan jaringan seluler di Indonesia, maka dari itu iPhone ex inter yang dijual biasanya dibanderol dengan harga murah, karena penjual tidak bisa memberikan garansi hp tersebut mendapatkan layanan sinyal.

Tips Sebelum Beli iPhone Second/Bekas

  1. Cek Status Garansi
  2. Cek IMEI
  3. Cek Fisik
  4. Coba Semua Fitur dan iCloud

Membeli iPhone ex inter itu bisa dikatakan sebagai barang limbah. Biar  bagaimana pun mendapatkan akses layanan jaringan seluler adalah yang terbaik dalam penggunaan sehari-hari.

Di sisi lain, membeli iPhone ex inter ini juga masih layak mengingat fitur-fitur iPhone yang tidak banyak ditemui di hp lain yang non-apple. 

Seperti yang kita ketahui bahwa, iPhone terkenal dengan performa dan kualitas kamera yang keren. Kita bisa memanfaatkan iPhone ex inter yang IME nya tidak terdaftar alias "Wifi Only" sebagai alat untuk membuat konten foto dan Video. Memotret foto dan merekam video dengan iPhone tentu jauh lebih baik dibanding kamera hp kebanyakan.

Selain itu kalian juga masih bisa akses internet dengan jaringan wifi, editing video juga oke. Tapi harus ingat, kalian memerlukan hp utama yang bisa terhubung dengan jaringan seluler.
Posting Komentar